Entri yang Diunggulkan

PUTRI BERAMBUT EMAS : Harta, Dendam, dan Makhluk Gorgon Level 10

PUTRI BERAMBUT EMAS : Harta, Dendam, d...

Sabtu, 03 Desember 2016

PUTRI BERAMBUT EMAS : Harta, Dendam, dan Makhluk Gorgon Level 10



PUTRI BERAMBUT EMAS :
Harta, Dendam, dan Makhluk Gorgon Level 10



Jaman dahulu kala di negeri yang jauh pernah ada seorang putri dengan rambut berwarna emas berkilau secerah  matahari di sore hari. Dia adalah putri yang cantik dan anggun. Keluarganya adalah bangsawan terkenal yang kaya raya. Namun sejak malam itu dia berubah menjadi sangat egois, kejam, dan tidak mudah percaya pada orang lain. Kematian kedua orang tuanya di tangan seorang pencuri yang kebetulan masuk dan membunuh kedua orang tuanya membuatnya menjadi orang yang berbeda. Sikap putri yang egois itulah yang membuat semua pelayan yang ada di rumah itu mengundurkan diri dan beberapa sisanya kabur karena tidak tahan dengan putri yang semakin lama semakin mirip dengan majikan dari TKW arab. Tapi tidak pada 1 pelayan setianya yang selalu bersamnya sejak kecil. Satu-satunya alasan Pelayan ini untuk bertahan adalah karena dia sebenarnya bukanlah manusia. Si pelayan ini adalah iblis yang berusaha menguasai dunia. Dan sang putri bagi si pelayan adalah sumber energi yang berharga. Seperti yang kita tahu sumber kekuatan iblis adalah kebencian dan sejak kematian ke dua orangtuanya sang putri memberikan energi yang cukup bagi pelayan untuk bertahan hidup selain itu si pelayan juga mengincar harta keluarga sang putri untuk dirinya sendiri ,kenapa karena untuk menguasai dunia di butuhkan sesuatu yang di sebut dana. Kalian taukan untuk membeli peluru, senjata, prajurit, dan membangun benteng itu semua membutuhkan biaya yang besar dan ku rasa tidak ada perusahaan yang mau menyeponsori rencana jahat si pelayan itu.


Di suatu malam di tengah badai dan topan sang putri berteriak keras “ccuuuuuccciiiiaaannnnkuu” sambil berlari ke arah jemuran baju. Dengan sigap sang pelayan menangkap sang putri dan berkata “sudah putri ikhlaskan saja itu sudah terjadi, di sana berbahaya putri”. “tapi tapi tapi” kata sang putri. Si pelayan pun mencoba menenangkan sang putri dan berkata “di luar sana berbahaya putri, kau lebih aman berada di sini bersamaku”. “Bodooooohhhh” teriak sang putri. Si pelayan pun binggung dengan memasang wajah herp(karakter bodoh yang biasa muncul di meme). “besok itu hari pertamaku masuk sekolah dan seragamku ada diluar sana kedinginan, kehujanan dan kelaparan aku harus menyelamatkanya apapun yang terjadi” kata sang putri menjelaskan pada pelayanya. “tapi ini berbahaya putri, anda bisa terbunuh” jawab si pelayan. “Pelayan, jangan lebay itu hanya hujan bukan makhluk gorgon level 10, lagi pula besok aku harus pakai seragam apa kalau seragamku tidak kering hari ini” kata sang putri. “putri juga lebay masak seragam bisa kelaparan memang dia peliharaan anda” jawab si pelayan. “sudah, cukup apapun yang terjadi aku harus menyelamatkan mereka” jawab sang putri. Si pelayan pun menjawab “karena ini sudah malam dan besok anda harus berangkat pagi sebaiknya putri tidur dan kembali ke kamar saja, biarkan aku yang mengurus sisanya” jawab si pelayan



Ke esokan paginya di kamar sang putri, si pelayan berdiri tepat di depan muka sang putri sambil membawa seragam yang dulu ia pakai saat masih sekolah dengan wajah setengah tidur sang putri pun bertanya “pelayan apa itu?”. “anu ini seragam tuan putri, apa putri sudah mulai rabun ya? Sepertinya faktor usia tidak bisa di lawan ya?”jawab si pelayan. Dengan menampar wajahnya sang putri pun menjawab “pelayan itukan seragam laki-laki aku tidak bisa ke sekolah memakai pakaian itu, ah sudahlah aku tidak mau sekolah hari ini”. “Benarkah? Lalu kalau putri tidak mau sekolah karena seragam apa kata dunia”jawab nagabonar(maksudnya si pelayan). “benar juga ya, pelayan tolong beri aku ide agar bisa ijin tidak sekolah hari ini” kata sang putri.”tapi tapi tapi” gumam si pelayan. “jangan banyak protes aku ini majikanmu , budak!!” kata sang putri dengan memasang wajah kejam fir”aun mesir. “baiklah bagaimana kalau masuk angin” kata si pelayan.”itu udah mainstream nanti malah ketahuan” sangkal sang putri. “bagaimana kalau ayah anda baru saja meninggal” kata si pelayan lagi. “apa kau tidak baca paragraf pertama pelayan mereka sudah mati sebelum cerita ini di mulai” kata sang putri. “gigi palsu anda hilang”jawab si pelayan lagi. “jangan aneh-aneh pelayan, lagi pula aku ini kan masih belum terlalu tua mana mungkin aku pakai gigi palsu” teriak sang putri. Karena terlalu keras berteriak gigi palsu sang putri pun tiba-tiba lepas dan keadaanpun berubah menjadi putih dan hening. Dengan mengunakan sarung tangan si pelayan mengambil gigi palsu milik sang putri yang terlepas lalu dengan wajah jijik si pelayan mengarahkan gigi palsu itu ke arah sang putri. Merasa terganggu dengan kelakuan si pelayan sang putri pun berkata dengan wajah sebal, malu, dan sedih “ah sudahlah ayo cepat kembalikan gigiku aku akan sekolah sekarang tapi jangan bilang siapa-siapa aku pakai gigi palsu”. Dengan senyum aneh di wajahnya si pelayanpun memberikan gigi palsu sang putri, dan sang putri pun pergi ke sekolah.


Di lain tempat tepatnya di sekolah sang putri muncul sesosok pria misterius yang tampan dan berani rabutnya berkilauan seperti matahari di sore hari ketika dia berjan para gadis di sekitarnya berteriak histeris “godain tante dong godain tante” teriak para gadis-gadis tersebut. Dan para siswa cowok(maksudnya secara fisik mereka cowok) merekapun juga berdoa dalam hati “ya tuhan rubahlah kelaminku tuhan”. Wait tunggu dulu rambut yang bersinar seperti matahari di sore hari sepertinya terdengar tidak asing. Apa? Ternyata cowok keren itu bukanlah cowok melainkan sang putri yang menyamar jadi cowok karena seragamnya tidak kering. Menyadari hal tersebut para cewekpun kecewa dan para cowokpun kembali ke jalan yang benar. Namun tidak pada seorang pria yang duduk di sebelah sang putri pria ini tidak sadar bahwa orang yang di sebelahnya adalah seorang gadis karena apa karena pakaian yang di pakai sang putri dan juga karena dia tidak peduli namun walaupun begitu sebenarnya sang putri tergila-gila oleh pria yang duduk di sebelahnya itu. Tiba-tiba sang pria mendatangi sang putri dan berkata “ada yang ingin aku bicarain sama kamu, penting!!! kita bisa ketemuan gak di belakang kantin deket sumur sepulang sekolah nanti”,”ahh hai tentu saja bisa ha ha ha ha ” dengan tersipu malu sang putri menjawabnya. 


Di belakang kantin deket sumur pukul 5 sore ditemani dengan angin yang lembut menerbangkan dedaunan kering layaknya salju di musim dingin dan matahari sore yang hangat sang putri menungu kedatangan si pria pujaanya sambil berbicara dalam hati “apakah dia akan menembaku, ah sial cuacanya mendukung sekali aku tidak tahan aaaaaaaaahhhhhh”. Beberapa menit kemudian si pria datang dengan di iringi daun kering yang di tiup angin layaknya salju di musim dingin seperti di adegan film-film korea si pria datang perlahan ke arah sang putri. Dengan wajah malu-malu si pria berkata”kamu kenal sama cewek berkacamata yang duduk di sebelah kamu itu gak”. “maksud kamu yang terus-terusan teriak godain tante godain tante itu ya? kenal sih tapi kenapa ya?” jawab sang putri dengan polosnya. “eh begini besok aku mau nembak dia kamu mau gak bantuin aku btw kamu kan cowok paling keren di kelas kalo kamu yang mancing dia ke tempat yang udah aku siapin kyaknya bakalan berhasil deh, jadi tolong bantuin aku ya? please” jawab si cowok. Mendengar hal ini seketika hati sang putri hancur mengetahui bahwa pria idamanya mencintai gadis lain dan menganggap kalau dia adalah cowok karena pakaian yang ia pakai seketika pula sang putri berubah menjadi sangat membenci si wanita berkacamata tersebut dan berniat untuk menulis namanya di buku deatnote walaupun dia tidak punya buku deatnote. Dan dengan memasang wajah jahat sang putri pun membalas perkataan si pria “ha ha  ha(tawa iblis) tenang serahkan saja gadis itu padaku ha ha ha(tawa iblis lagi)”. “ok terimakasih , tapi wajah mu menakutkan sekali” jawab si pria dengan sedikit takut.”itu bisa di atur ha ha ha(tawa ratu iblis)”


Setelah menyelesaikan tawa ratu iblisnya sang putri pun menjadi depresi karena ternyata selama ini cintanya bertepuk sebelah tangan. Dia tidak mau makan dan mengurung diri dalam kamarnya. Melihat hal ini si pelayan tidak bisa tingal diam dan mencoba untuk menghiburnya. Si pelayan pun berlari ke arah TV dan berteriak “PUTRI SINETRON TUKAN RUJAK THE SERIES UDAH MAIN DI TV LO!!!!”,”aw apa ada mas boy dong” itu adalah jawaban yang dingginkan si pelayan namun sang putri hanya terdiam dan berkata pada si pelayan “pelayan aku gak suka nonton sinetron gak jelas kayak gitu lagi pula aku ada tugas khusus untukmu”jawab sang putri dengan wajah setengah depresi dan marah. Dengan ketakutan si pelayan bertanya ”apakah itu tuan putri”. “aku ingin kau pastikan gadis dalam foto ini binasa malam ini kalau bisa kamu bakar habis rumahnya kalau perlu satu kampung itu juga gak papa” perintah sang putri. “tapi membunuh itukan dosa putri” si pelayan menjawab dengan gaya ustad. “wanita ini sudah menghancurkan impian dan harapanku jadi aku perintahkan kau untuk membunuhnya” kata sang putri. “baiklah kalau itu maumu putri sebagai pelayan setia aku akan menuruti perintahmu” jawab si pelayan.”tapi tunggu dulu pelayan ” kata sang putri “ada apa putri” jawab si pelayan dengan binggung. “jangan bunuh dia pake buku death note buku itu palsu aku sudah menulis namanya 500 kali sampe tanganku keriting begini dan dia gak mati-mati kamu harus terjun ke lapangan” kata sang putri. “baik lah putri saya panggil chunk noris(tokoh film barat yang terkenal sadis) aja kalo begitu” jawab si pelayan.”kyaknya jangan deh btw honornya dia mahal dan kita lagi gak ada dana, oh ya dan satu lagi jangan sampai ada saksi mata mengerti” kata sang putri. ”ay ay kapten” jawab si pelayan. “sekarang kau akan mati wanita berkacamata ha ha ha(tawa ratu iblis ultimate)” gumam putri dalam hati yang hancur.


Di perkampungan tempat tinggal si gadis berkacamata yang awalnya hijau dan damai kini berubah menjadi kacau. Perkampungan itu di bakar olehapi yang menyebar dengan cepat dalam sekejap mata perkampungan itu menjadi rata degan tanah. Namun karena si gadis berkacamata itu berhasil selamat karena si gadis berkaca mata sedang menjalankan misi menangkap makhluk gorgon level 10, mengetahui hal ini si pelayan pun berusaha untuk pergi ke tempat si gadis berkacamata menjalankan misisnya namun sayang si pelayan yang telah meratakan perkampungan tempat tinggal gadis berkaca mata itu ketahuan dan dia diangkap oleh warga dengan bantuan ibu-ibu motor matik. Pelayanpun di tangkap dan di introgasi. Karena tidak tahan dengan lampu introgasi yang panas dan bergoyang-goyang si pelayan pun buka mulut dan mengatakan bahwa sang tuan putrilah pelaku sebenarnya. Dengan sangat marah warga mendengar hal tersebut mereka pun berbondong-bondong ke rumah sang putri dengan niatan untuk mengadilinya.Sesampainya di rumah sang putri para warga yang marah itu pun mengetuk pintu rumah sang putri. sang putri pun membukakan pintu perlahan-lahan dan para wargapun berteriak dengan kompaknya “KEJUTAN”. Mendengar hal tersebut tuan putri pun berteriak histeris dan berkata “aw ada apa ini, apa kita sedang berpesta”. Namun melihat pelayannya yang tertangkap dan wajah para warga yang Seperti makhluk gorgon level 10 yang kelapaaran sang putri pun sadar dia dalam bahaya.”kami datang di sini untuk mengadilimu karena sudah membakar perkampungan kami, kami di sini untuk balas dendam kami akan membakar mu hidup-hidup ha ha ha(tawa ratu iblis super ultimate)” kata seorang pria penjual bakso. Karena sang putri memiliki reflek yang bagus dengan seketika dia berlari dan kabur dari kerumunan warga tersebut namun si pelayan memiliki reflek yang lebih hebat bagaikan hantu dia tiba-tiba hilang di telan bumi. Sang putri pun berlari dan terus berlari dari kejaran warga namun sayang dia tidak melihat kemana arah dia berlari. Dia berlari terus hingga jatuh ke jurang dan akhirnya mati di jurang tersebut.



Para warga yang kecewa karena hal terbut langsung pulang kerumah karena sang putri tidak jadi dibakar, dia mati di jurang warga yang kecewa pun pulang tanpa membakar apa-apa. Si pelayan yang berhasil kabur sampai saat ini masih buron tapi karena sebelum kabur dia telah membawa kabur semua harta keluarga sang putri sekarang dia telah berhasil menguasai harta keluarga sang putri dan hidup bahagia selama-lamanya. Ibu ibu motor matik dan pria penjual bakso kini mereka berdua di kenang  sebagai pahlawan kampung karena berhasil menangkap dan menghukum penjahat yang meratakan perkampungan tempat tinggal gadis berkacamata. Si pria berhasil menembak si gadis berkacamata dan meraka telah memiliki 101 anak anjing dalmantion. Semua warga kampung tempat tinggal si gadis berkacamata kini telah berhasil mengembalikan kampung mereka yang terbakar dan sekarang mereka hidup bahagia selama-lamanya. Dan untuk sang putri dia juga hidup bahagia selama-lamanya DI NERAKA tentunya.

TAMAT





































Tunggu dulu ternyata ada fakta yang mengejutkan, berdasarkan data dari malaikat pencabut nyawa untuk seminggu terahir ini, ternyata sang putri tidak ada di daftar kematian minggu ini, itu artinya dia masih hidup di dunia. Penasaran bagaimana kelanjutan ceritanya? dan apakah yang sebenarnya  terjadi pada sang putri? tunggu saja kelanjutanya di seri ke duanya ya!!

NB : andai saja itu ada.

Bersambung :v